12 Cara Meningkatkan Trafik Organik di Blog

Trafik Organik

Trafik organik adalah lalu lintas yang berasal dari mesin pencari atau pengguna yang mengunjungi blog melalui kueri penelusuran mesin pencari. Sedangkan trafik yang berasal dari media sosial atau link building dinamakan trafik non organik. Sebenarnya semua blog secara alami akan mendapatkan trafik organik seiring waktu berjalan.

Untuk itu, dibutuhkan teknik yang dapat meningkatkan trafik organik agar lebih banyak lagi. Salah satunya adalah teknik pengoptimalan mesin telusur atau SEO (Search Engine Optimisme) yang telah banyak digunakan oleh para blogger lainya.

Teknik SEO dapat membantu robot Google merayapi dan mengindeks konten blog Anda agar mudah ditemukan oleh mesin pencari sehingga pada akhirnya akan mendapatkan ranking dan trafik organik.

Perlu diingat bahwa memperbanyak pengunjung blog dengan software atau cara otomatis lainya dapat berakibat buruk pada blog kita, sehingga kita perlu menghindari teknik semacam ini agar trafik yang dihasilkan adalah lalu lintas yang alami dan valid.

Membangun trafik organik sangat menguntungkan seperti:

  • Meningkatkan penghasilan dari iklan seperti AdSense dan lainya
  • Trafik organik bersifat jangka panjang dan lebih stabil
  • Salah satu syarat pendaftaran ke AdSense
  • Menentukan rangking di hasil pencarian
  • Indikator situs dikenal dan dipercaya

Jadi untuk mendapatkan trafik organik yang stabil diperlukan upaya dan kerja keras serta strategi yang diterapkan pada blog Anda. Dan kali ini penulis telah merangkum beberapa langkah untuk meningkatkan dan mendapatkan trafik organik:

1. Buat Konten Unik dan Berkualitas

Membuat konten unik dan berkualitas merupakan pondasi utama untuk memulai membangun trafik organik di blog Anda. Tanpa itu tidak ada alasan lagi buat pengguna mau berkunjung ke blog Anda meskipun judulnya menarik. Jadi konten yang memiliki nilai dan manfaat bagi pengguna akan memberikan efek yang luar biasa.

Pada perkembanganya konten berkualitas akan lebih mudah ditemukan pada halaman pencarian dan menggeser kedudukan rangking lebih tinggi. Sehingga blog Anda akan mendapatkan trafik organik yang lebih banyak lagi. Karena algoritma Google akan menyajikan konten yang paling relevan bermanfaat bagi penggunanya.

2. Penempatan Kata Kunci yang Tepat

Agar konten mudah ditemukan oleh pengguna dalam mesin pencarian, salah satu teknik yang diperlukan adalah riset kata kunci serta penempatan yang tepat. Anda bisa menempatkan kata kunci pada:
  • Artikel
  • Judul
  • Meta Descriptions
  • URL
Untuk membidik kata kunci yang tepat dan memenangkan persaingan diperlukan riset kata kunci. Anda bisa menggunakan tool gratis seperti Google Keyword Planner atau lainya. Selain menggunakan kata kunci utama, gunakan juga kata kunci turunan atau spesifik (Long Tail Keyword) terutama pada penerapan kata kunci pada artikel. Sehingga artikel Anda akan lebih relevan dan mudah ditemukan pengguna pada mesin pencarian.

Sebagai contoh untuk menemukan long tail keyword adalah dengan Google Searchs Related yang dapat Anda terapkan pada konten artikel. 

Google Related

Anda juga bisa menentukan sendiri dengan kreativitas untuk menemukan kata kunci yang lebih spesifik atau baru. Jadi penggunaan kata kunci yang tepat sangat  membantu mesin pencari untuk menentukan konten atau produk yang paling relevan bagi pengguna. Melalui teknik ini tentu akan banyak peluang untuk mendapatkan ranking dan trafik organik.

3. Buat Judul yang Mengandung Manfaat

Judul adalah hal paling menonjol pada halaman pencarian maupun media sosial saat konten dibagikan. Secara tidak langsung pengguna akan memilih dan menentukan judul mana yang akan diklik dan dibaca artikelnya.

Judul yang Menarik

Intinya judul menarik dapat mempengaruhi pengguna untuk berkunjung ke blog Anda. Hal ini juga sangat berkaitan dengan marketing untuk sebuah produk ataupun penawaran jasa.

Jika Anda kesulitan membuat judul yang menarik atau bersifat promosi, Anda dapat mencontek judul yang sudah popular lalu memodifikasinya sedikit.

Kesimpulan, judul yang menarik akan mendatangkan trafik organik yang lebih dibandingkan judul yang dibuat tanpa adanya optimasi.

4. Mengikuti Perkembangan Algoritma SEO

Dalam mempelajari SEO tak lepas dari perkembangan algoritma SEO yang digunakan karena setiap saat bisa berubah. Jadi untuk hasil optimasi mesin telusur secara maksimal, Anda harus mengetahui perkembangan baru tentang algoritma yang saat ini diberlakukan.

Dengan mengikuti perkembangan SEO sangat diharapkan kita dapat memahami teknik penulisan artikel yang baik serta struktur tema yang digunakan.

Saat menerapkan teknik SEO untuk mendapatkan trafik organik dibutuhkan proses atau tidak bisa instan kecuali bagi mereka yang telah menggunakan teknik berbayar seperti Google Adword.

5. Buat Konten yang Beragam

Membuat konten dalam jumlah banyak dan beragam lebih berpeluang untuk mendapatkan trafik yang lebih banyak, entah trafik organik ataupun non organik. 

Dasar pemikirannya adalah bahwa kebutuhan pengguna internet sangat beragam macamnya, jadi kemungkinan besar mereka akan memasukan kata kunci yang beragam sesuai kebutuhan mereka.

Blog dengan isi konten yang beragam juga akan memberikan signal baik kepada Google bahwa blog Anda tidak kurus, melainkan kaya akan kontenya.

Logikanya, toko yang menyediakan barang/produk yang lebih lengkap akan banyak memiliki pengunjung dibanding yang kurang lengkap.

6. Buat Judul yang Banyak dalam Artikel

Pada saat membuat artikel, pecahlah beberapa bagian dengan sub judul, sehingga halaman artikel Anda akan memiliki banyak bidikan kata kunci yang relevan dan ini akan memperkuat relevansi dan konten yang lengkap terhadap mesin pencari.


7. Gunakan Gambar Buatan Sendiri

Jenis trafik yang berasal dari pencarian gambar adalah termasuk trafik organik. Maka dari itu penggunaan gambar dan optimasi sangat diperlukan untuk hasil optimal.

Jika harus mengikuti kebijakan Google, maka gambar yang digunakan harus original dan tidak melanggar hakcipta orang lain. Sehingga akan lebih baik bila kita menggunkan gambar dari hasil jepretan atau hasil desain sendiri.

8. Tingkatkan Lagi Kualitas Kontenya

Ini adalah langkah tindak lanjut dari langkah pertama. Jika suatu saat konten Anda menduduki ranking, misalnya ranking 5 pada halaman kedua.

Untuk menigkatkan peluang mendapatkan trafik yang lebih banyak, Anda dapat mengembangkan artikelnya atau memperbaharui element dari konten tersebut, seperti :

  • Menambahkan kata kunci bidikan yang baru pada artikel, 
  • Memperbaharui artikel yang sudah kadaluarsa,
  • Menambahkan kelengkapan artikel (gambar, tabel, chart, atau video).

Dengan teknik seperti ini, sangat diharapkan dapat memberikan efek pada konten tersebut adanya ranking yang meningkat dan trafik yang bertambah. Karena teknik ini lebih meningkatkan kualitas dan teknik SEO yang diterapkan secara maksimal.

9. Submit Webmaster Tool

Langkah ketujuh adalah submit dan daftarkan blog Anda ke webmaster tool, baik untuk Google, Bing, Yahoo maupun Yandex. Dengan submit webmaster blog kita akan lebih cepat terindeks dan ditemukan oleh mesin pencari terkait.

lebih dari itu, bukan submit dan daftar aja kemudian kirim sitemap dan selesai. Melainkan kita harus dapat memanfaatkan webmaster tersebut secara maksimal untuk perkembangan blog.

Anda bisa memulainya dengan memeriksa perkembangan trafik, struktur, kesehatan situs, link error dan lainya. Semua aktivitas tersebut bertujuan untuk memantau perkembangan yang terjadi, sehingga kita akan mengetahui kekurangan yang harus diperbaiki.

Dengan Penggunaan webmaster secara maksimal tentu blog Anda akan memiliki nilai SEO sendiri dalam mesin pencarian.

10. Template SEO Friendly

Penggunaan template /tema yang SEO friendly dapat mempengaruhi trafik organik, terutama pada pengguna smartphone. Mengingat sekarang pengguna smartphone semakin meningkat, jadi peluang konten diakses melalui smartphone sangat ada. Jadi pertimbangkan lagi untuk menggunakan template yang SEO friendly untuk mendatangkan trafik organik.

11. User Experience

User Experience atau pengalaman pengguna adalah perilaku pengguna saat mengunjungi blog Anda dalam waktu tertentu, dari mulai membaca halaman artikel, klik iklan, membuka halaman lain dan sebagainya.

Semua prilaku diatas disebut pengalaman pengguna atau sering dikenal sebagai faktor UX dalam internet. Hubungan antara faktor UX dengan trafik  adalah sangat erat kaitanya, karena faktor UX sangat menentukan/ point besar untuk menentukan ranking blog Anda. Sehingga jika blog Anda sudah mendapat ranking secara otomatis pengunjung akan mengalir dengan sendirinya.

Hal-hal yang mempengaruhi faktor UX:
  • Kualitas konten
  • Desain tema
  • Navigasi mudah
  • Penggunaan font yang tepat dan lainya.

12. Link Building

Pada langkah terakhir, penulis menambahkan faktor link building atau teknik membangun link pada konten artikel. Link yang dibangun pada artikel meliputi:

  • Internal link 
  • Backlink berkualitas.

Penggunaan internal link sebaiknya tidak berlebihan dan yang terpenting lagi halaman yang dituju kontennya masih relevan.

Pada hakekatnya backlink yang dibangun secara natural akan menghasilkan backlink yang berkualitas dan trafik yang dihasilkan bukan trafik organik. Namun fungsi dari backlink disini adalah lebih memperkuat dan mempertahankan posisi SERP (Serach Engine Results Page).

Tanpa backlink berkualitas, ranking pada Google akan rentan untuk turun seiring waktu, karena begitu banyaknya persaingan yang memang kuat dan banyak sekali faktor yang harus dikerjakan untuk mendapatkan trafik organik.

Kesimpulan

Untuk mendapatkan trafik organik yang stabil dan berguna jangka panjang membutuhkan waktu dan proses, karena harus melalui tahap-tahap yang tidak mudah dilewatinya tanpa mengetahui atau belajar tekniknya. Teknik yang sangat berpengaruh terhadap trafik organik adalah teknik SEO.

Semoga artikel diatas dapat membantu para blogger untuk lebih meningkatkan lagi peluang mendapatkan trafik organik yang sehat dan valid.

Penulis

2 komentar

makasih info nya om, sangat membantu sekali dalam meningkatkan traffic blog bagi saya yang pemula ini. salam berkunjung om


EmoticonEmoticon