Langkah Awal Memulai Bisnis Online untuk Pemula

Zaman sekarang yang namanya bisnis online semakin marak dan diminati oleh para pengguna internet. Teknologi yang maju membuat para pebisnis menjadi lebih mudah untuk berpromosi dan bertransaksi di internet.

Jika kita ingin memulai bisnis online (e-commerce) di internet yang menguntungkan, maka kita harus mengetahui dahulu apa itu bisnis online dan memahami dasar-dasarnya sebagai langkah awal terutama bagi yang masih pemula.

Bisnis online bisa diartikan segala aktivitas bisnis yang sebagian/seluruh kegiatanya dilakukan melalui media internet mulai dari negoisasi sampai bertransaksi dengan tujuan untuk mendapatkan penghasilan uang atau keuntungan. Kegiatan bisnis online meliputi kegiatan jual beli online, penyedia jasa online dan bidang lainya.

Ada banyak tutorial online yang membahas tentang bisnis online tertentu yang bisa kita pelajari untuk mengetahui jenis bisnis online yang sesuai dengan minat dan kemampuan kita. Karena bisnis online itu sendiri sangat banyak jenisnya dan tingkat kesulitan yang berbeda. Seperti Afiliasi, Dropshiping, Toko online, Jasa penulisan artikel, Kursus online dan lainya.

Apapun jenis pilihan usaha bisnis online kita, dasarnya adalah sama. Sebelum memulai bisnis, sebaiknya tanamkan sikap mental positif pada diri kita.

0. Pentingnya Sikap Mental Positif dalam Bisnis

Langkah pertama untuk memulai bisnis adalah membangun sikap mental positif pada diri kita. Sikap mental positif dapat diartikan sebagai cara Mengkomunikasikan atau mengekspresikan suasana hati atau watak kepada orang lain atau sikap, cara pandang, kepribadian kita menghadapi hidup.

Dalam bisnis dan hidup kita, sikap mental yang positif sangat penting. Mental yang positif akan melahirkan pikiran positif, hati positif dan tindakan positif. Semuanya akan membuat hari-hari kita berbahagia sampai akhirnya kesuksesan tercapai.

Langkah Awal Memulai Bisnis Online Untuk Pemula

Memiliki sikap mental positif tidak serta merta akan membuat hidup kita langsung menjadi sukses. Melainkan butuh waktu, proses dan kesabaran dalam diri kita.

Mungkin ada sebagian pebisnis yang menganggap faktor usaha dan nasib baik merupakan hal yang menentukan keberhasilan bisnis. Akan tetapi tanpa adanya sikap mental positif akan sulit untuk berkembang atau menyerah sebelum sukses. Karena sikap ini sangat mempengaruhi bagaimana sikap kita mengambil tindakan atau saat berada dilapangan.

Memiliki sikap mental yang positif akan mendorong diri kita tetap berpikir positif, percaya diri dan semangat untuk mencapai cita-cita. Sehingga ketika bisnis kita jatuh, maka mental positif akan mampu menolong dan memberikan jalan keluar dari masalah yang tidak diinginkan. Karena dengan bersikap mental positif, maka kita akan melihat sebuah masalah pada sisi hikmahnya dan menjadikanya pelajaran berharga sehingga kelak bisa mengantisipasinya.

Pebisnis adalah orang-orang yang memiliki motivasi tinggi dan selalu mengandalkan tindakan dibandingkan teori serta tidak takut untuk mengambil resiko disaat ingin mencapai tujuan. Karena untuk membentuk sikap mental positif itu tidak mudah dan butuh proses dan karakter seseorang sangat mempengaruhi sikap atau tindakan yang diambil.

Memang pada kenyataanya, hidup ini terkadang tidak sesuai dengan rencana kita atau banyak rintangan yang menghadang. Dalam kondisi seperti ini biasanya mental negatif akan muncul dan mudah bersarang pada diri kita. Sehingga bermacam pikiran negatif akan melahirkan tindakan-tindakan negatif.

Ketika kita menggunakan mental negatif, maka akan kehilangan fokus atau arah apa yang mestinya kita perbuat dan memandang segala sesuatu dari sisi negatif. Dan saat mental negatif menguasai diri kita, kita akan sulit untuk memperbaiki diri yang berakibat buruk pada kita.

Apapun yang terjadi pada diri kita, fokuslah pada masa depan dari pada fokus pada masa lalu. Tidak ada gunanya mencari kesalahan terhadap setiap masalah, tapi mencari solusi bagaimana menemukan jalan keluarnya itulah yang terbaik.

Nah untuk menumbuhkan sikap mental positif, ada beberapa hal yang harus dilakukan:

1. Luruskan niat
2. Berpikir positif
3. Belajar dan serius
4. Bekerja keras
5. Pantang menyerah
6. Punya mimpi untuk mewujudkanya
7. Berani mengambil resiko.

Jika kita telah memiliki sikap mental yang positif, maka berikut ini ada beberapa pilihan bisnis yang menghasilkan:

1. Membuat Blog

Membuat blog adalah cara paling mudah untuk memulai bisnis online terutama buat Anda yang hobi menulis. Untuk yang paling mudah dan direcomendasikan gunakan Blogspot atau Wordpress, meskipun masih banyak platform lainya.

Jika Anda serius untuk jangka panjang, saya sarankan menggunakan paltform Wordpress dengan domain dan hosting yang berbayar. Tetapi bila Anda menginginkan blog gratisan bisa menggunakan Blogspot untuk tahap awal, karena nantinya juga bisa di upgrade juga.

Tugas pertama Anda adalah mendatangkan pengunjung sebanyak-banyaknya atau trafik tinggi di blog yang telah dibangun. Yaitu dengan cara menulis artikel yang baik dan berkualitas serta bermanfaat bagi pengguna. Karena artikel apapun yang bermanfaat akan dikunjungi oleh banyak pengunjung.

Apabila blog Anda telah memiliki trafik yang stabil (minimal 100/hari), Anda bisa memonetasikan blog Anda dengan mengajukan program iklan PPC (Pay Per Clik) seperti Iklan AdSense, Iklan Affiliasi. Selain itu Anda juga bisa menawarkan Produk sendiri seperti jasa pembuatan artikel atau penjualan produk digital dan lainya.

2. Membuat Toko Online

Sekarang sudah banyak jasa online yang menawarkan pembuatan website toko online, jadi Anda tidak perlu repot untuk mempelajari script pembuatan template. Platform yang paling mudah adalah dari Wordpress, karena selain simple juga sudah mendukung banyak plug in untuk kebutuhan pemasaran, jadi sangat cocok untuk pebisnis pemula yang belum memahami bahasa pemograman.

Hal pertama yang harus dilakukan adalah memilih jenis produk yang akan Anda jual. pemilihan produk sebaiknya didukung dengan minat dan keahlian Anda agar dalam berhubungan dengan pelanggan nantinya tidak ada hambatan atau kesulitan untuk menjelaskan kepada mereka. Hal ini sangat penting karena mempengaruhi kepercayaan dan kepuasan pelanggan.

Jika kita tidak memiliki produk sendiri, kita bisa menjual produk orang lain yang banyak di internet dengan mengikuti salah satu program yang cocok dengan Anda, misalanya program Dropshiping dari suplier besar.
Cara kerjanya adalah kita menjual produk milik orang lain tanpa memiliki stok barang.

Jadi tugas kita adalah bertransakasi dengan pelanggan, apabila ada pembeli, maka kita memberitahukan kepada suplier untuk mengirimkan barang kepada pembeli. Jadi kita perlu repot untuk urusan packing dan pengiriman barang. Dan setiap barang yang terjual kita akan mendapatkan komisi. Contoh web yang menyediakan program dropshipper adalah Cakning.com , order langsung dari penjual atau mencari website yangg menyediakan dropshipper di internet.

3. Affiliasi Marketing

Ini adalah langkah lanjutan dari langkah yang pertama setelah membangun blog sendiri baik gratisan atau website yang berbayar.

Hampir sama dengan bisnis dropshiping, bedanya kalau affiliasi kita hanya mempromosikan produk milik orang lain dengan memasang iklan di blog kita. Jika ada pembeli, maka urusan transaksi dan pengiriman barang adalah tanggung jawab si suplier tersebut. Biasanya iklan afiliasi berupa banner yang mengandung link dari suplier yang terpasang pada blog kita. Dan setiap ada pembeli akan ada komisi dengan jumlah yang telah disepakati.

Dalam membangun iklan afiliasi, sebaiknya didukung dengan artikel yang masih berhubungan dengan produk dari iklan afiliasi tersebut, sehingga peluang penjualan akan meningkat/maksimal. Produk yang dijual biasanya adalah produk digital ataupun produk fisik.

Besarnya penghasilan dari affiliate marketing sangat dipengaruhi oleh banyaknya pengunjung, jadi semakin banyak pengunjung akan semakin banyak peluang mendapatkan penghasilan.

4. Jualan Produk Digital Sendiri

Produk digital adalah produk yang berisi informasi seperti panduan atau tutorial dan lainya dalam bentuk Ebook, Video maupun Audio.

Kalau Anda memiliki keahlian pada suatu topik, tentu akan lebih baik jika membuat artikel dalam bentuk digital dan menjualnya kepada pengguna internet yang membutuhkan.

Produk digital memiliki peluang lebih besar, karena biasanya isinya akan lebih pada dan lengkap karena memang dibuat oleh para ahli yang sudah berpengalaman dibanding artikel gratis yang banyak di internet.

Anda bisa mempromosikan produk digital sendiri melalui blog Anda atau menggunakan website besar yang telah dipercaya, misalnya Clikbank, atau Jualio.

5. Menjadi Penulis Artikel /Freelance

Menjadi penulis artikel adalah salah satu peluang usaha untuk mendapatkan rejeki. Banyak website besar yang menawarkan untuk job penulisan artikel, misalnya di BABE atau UC NEws.

Modal utama untuk menjadi penulis artikel adalah memiliki keahlian dalam membuat artikel yang berkualitas. Selain itu kita juga harus mempunyai sebuah blog yang berisi artikel untuk memberitahukan kepada pengunjung contoh tulisan kita.

Apabila kita belum memiliki keahlian dalam menulis artikel, tidak ada salahnya kalau kita mencoba untuk bergabung dengan menjadi penulis artikel pada website, karena dengan sering mencoba akan semakin baik kualitas artikel yang kita buat seiring waktu berjalan.

Sebenarnya masih banyak peluang bisnis yang menghasilakan, namun setidaknya artikel ini bisa membantu untuk para pemula yang ingin memulai membangun bisnis online.

Penulis


EmoticonEmoticon